Jenis-Jenis Ikan Mas dan Tips Budidayanya
Ikan mas mempunyai banyak jenis. Ikan ini telah banyak dibudidayakan di beberapa daerah di tanah air. Pemasarannya yang banyak adalah salah satu alasan mengapa banyak orang membudidayakan ikan ini. Untuk anda yang ingin menambah keuntungan dengan budidaya ikan mas, sebaiknya kenali dulu beberapa jenis ikan di bawah ini agar anda dapat menentukan pilihan ingin budidaya ikan mas jenis apa. Jenis-jenis ikan mas antara lain adalah: - ikan mas punten: badan pendek, sisik berwarna hijau gelap dan mata agak menonjol. - ikan mas si nyonya: badan realtif panjang dan mata ikan tidak menonjol. - Ikan mas majalaya: badan pendek, sisik berwarna hijau keabu-abuan. - Ikan mas taiwan: badan panjang dan sisik berwarna hijau kekuning-kuningan - Ikan mas koi: badan bulat panjang dan bersisik penuh. Warna pada sisik bermacam...